Warna bedak untuk kulit sawo matang biasanya banyak ditemukan pada produk lokal. Ini karena sebagian besar orang Indonesia memiliki kulit yang berwarna sawo matang.
Dibandingkan dengan bedak tabur, bedak padat atau compact powder lebih banyak dipilih wanita Indonesia. Selain karena lebih praktis dan bisa dibawa kemana-mana, kemampuan menutup noda wajah juga lebih baik. Maka tak heran jika wanita Indonesia lebih memilih menggunakan bedak padat berwarna sawo matang.
Pilihan Bedak Untuk Kulit Sawo Matang
Sebenarnya banyak sekali produk lokal bedak untuk kulit sawo matang yang berbentuk padat. Namun hanya ada 5 brand yang paling banyak direkomendasikan oleh para pecinta beauty. Berikut diantaranya :
1. Wardah Everyday Luminous Two Way Cake Compact Powder
Siapa yang tidak kenal dengan Wardah? Brand kosmetik dan skin care lokal ini memang layak untuk direkomendasikan, karena kualitas dan kehalalannya sudah tidak diragukan lagi. Salah satunya adalah Wardah Everyday Luminous Two Way Cake Compact Powder.
Tidak hanya bedak biasa saja. Wardah Everyday Luminous Two Way Cake Compact Powder juga sekaligus sebagai foundation yang mampu menyamarkan kulit yang tidak rata dan menutup flek hitam bekas jerawat. Bedak ini juga terdapat kandungan antioksidan yang mampu menyehatkan kulit dan melindunginya dari polutan dan zat oksidasi lainnya.
Wardah Everyday Luminous Two Cake Compact Powder memiliki banyak shade. Tapi jika kulitmu cenderung berwarna sawo matang, lebih baik memilih shade beige.
2. PAC Two Way Cake
Bedak ini merupakan salah satu produk kosmetik terbaik dari Martha Tilaar. Seperti namanya, PAC Two Way Cake merupakan bedak sekaligus foundation. Terdapat shade caramel untuk kulit berwarna sawo matang.
Dibandingkan dengan brand lainnya, bedak padat ini memiliki kemampuan coverage lebih baik. Kemampuannya tidak hanya bisa membuat warna kulitmu lebih merata, tapi juga menutupi semua noda dan bintik hitam di wajah lebih baik.
Tak hanya itu saja. Bedak ini juga waterproof. Jadi tidak perlu khawatir akan luntur saat terkena keringat atau air hujan.
Cukup gunakan spons kering untuk pengaplikasian yang lebih ringan. Namun jika ingin lebih padat dengan coverage yang lebih maksimal, kamu bisa mengaplikasikannya dengan spons basah. Selain mampu mengcover maksimal, bedak ini juga akan memberi efek lebih dewy.
3. La Tulipe Two Function Cake
Rapi hanya dalam beberapa usapan saja. Itulah kelebihan yang diberikan oleh La Tulipe Two Function Cake. Sama seperti compact powder lainnya, bedak padat dari La Tulipe ini juga telah dicampur dengan foundation. Sehingga mampu memberikan efek coverage yang maksimal.
Formulanya sangat ringan. Sehingga mampu memberi riasan terbaik tanpa efek caky. Ada 2 jenis shade, yaitu shade pink dan kuning. Jika kamu memiliki kulit sawo matang, pilih shade Y10 untuk hasil yang alami.
4. Pixy Ultimate Makeup Cake
Dilengkapi dengan formula light diffusing powder, bedak ini mampu mengcover dengan sempurna tanpa memberi kesan tebal di wajah. Kandungan oil absorbent yang ada di dalamnya mampu menyerap keringat berlebih yang ada di wajah.
Kandungan tabir surya dan whiteningnya tidak hanya mampu melindungi wajah dari paparan sinar matahari, tapi juga mencerahkan. Pilih shade golden honey untuk kamu yang memiliki kulit sawo matang.
5. Make Over Perfect Cover Two Way
Bauran bedak dan foundation pada Make Over Perfect Cover Two Way mampu menyatu dengan baik di kulit dan membuat wajah terlihat lebih flawless dan halus. Partikel-partikel halusnya mampu menyerap minyak yang berlebihan pada wajah.
Selain mampu memberi kelembaban ekstra, bedak ini juga bisa menghindarkan kulit kamu dari dehidrasi berlebihan. Pilih shade cappucino untuk warna kulit sawo matang.
Tips Memilih Bedak untuk Kulit Sawo Matang Berdasarkan Jenis Kulit
Memilih bedak berdasarkan brand atau warna yang memang cantik terlihat saja kurang pas. Kamu perlu memilih bedak berdasarkan jenis kulit. Ini karena, jika salah memilih, kulitmu akan mengalami berbagai permasalahan. Ini beberapa tips yang bisa kamu ikuti:
1. Bedak untuk kulit kering
Bagi kamu para pemilik kulit kering, hindari memilih bedak yang bisa membuat kulit menjadi matte, karena hal itu akan membuat kulit menjadi lebih kering. Kulit kering bisa menimbulkan iritasi, seperti memerah, terkelupas, dan pastinya akan terasa perih.
Pilihlah bedak tabur yang berbahan dasar mineral, karena bisa membuat kulit tampak lebih bercahaya. Aplikasikan bedak menggunakan spons atau kuas bedak. Namun pastikan, sebelum mengaplikasikan bedak, kamu sudah menggunakan pelembab untuk menghidrasi kulit tanpa membuatnya kering kerontang.
2. Bedak untuk kulit sensitif
Memilih bedak untuk kulit sawo matang yang diaplikasikan ke kulit sensitif memang sedikit tricky. Pasalnya, kulit sensitif rentan sekali mengalami masalah jika berhadapan dengan produk-produk kecantikan.
Namun tidak ada salahnya untuk kamu mencoba bedak yang berbahan dasar mineral, karena bedak dengan bahan dasar ini tidak mengandung minyak, seperti pewangi, emollient, dan bahan minyak lainnya. Selain itu, pastikan bedak tersebut memiliki kandungan non acnegenic dan non comedogenic ya.
3. Bedak untuk kulit berminyak
Kulit berminyak sangat direkomendasikan untuk memilih bedak yang bisa mengontrol minyak berlebih dan membuat tampilan kulit menjadi matte setelah mengaplikasikan bedak. Bukan justru memilih bedak yang bisa membuat kulit tampak bercahaya, karena hal ini akan membuat kulit wajah tampak berminyak.
Kamu bisa memilih bedak padat yang tahan terhadap keringat dan air ya. Namun pastikan, sebelum merias wajah, kamu mengaplikasikan skincare dan primer untuk menjaga ketahanan riasan dari adanya minyak berlebih pada wajah.
Sekarang sudah tahu harus memilih bedak untuk kulit sawo matang merk apa? Pastikan, sebelum membeli kamu sudah mengerti kebutuhan kulit wajahmu ya. Belilah sesuai dengan kebutuhan kulit, bukan sekadar terkenal tidaknya merk tersebut.