Baju Warna Gold Cocok dengan Hijab Warna Apa?

Selain warna putih dan hitam, warna gamis natural lainnya adalah gold atau emas. Ini karena baju warna emas bisa dipadupadankan dengan setelan warna apapun. Tapi bagi kamu yang masih bertanya baju warna gold cocok dengan hijab warna apa? Artikel ini akan membahasnya dengan lengkap.

Baju Warna Gold Cocok dengan Hijab Warna Apa

baju warna gold cocok dengan hijab warna apa
baju warna gold cocok dengan hijab warna apa | credit: muslima.hops.id

Memadupadankan baju warna gold dengan hijab yang serasi bagi sebagian orang bukan perkara yang mudah. Alih-alih mendapatkan hasil yang stylish, justru bisa saja jika salah memadupadankan akan terlihat norak. Nah, ini beberapa rangkuman yang bisa kamu coba aplikasikan untuk memadupadankan baju warna gold dengan hijab yang serasi.

1. Putih

Sama-sama berwarna netral, hijab putih sangat cocok digunakan untuk paduan baju warna gold. Paduan gold dan emas akan memberikan kesan yang lembut dan ringan.

Namun warna gold dan putih ini tidak cocok digunakan untuk semua aktivitas, melainkan hanya cocok untuk aktivitas tertentu saja, seperti pergi ke majlis ta’lim, menghadiri pengajian di rumah tetangga atau saudara. Perpaduan warna ini kurang cocok untuk diaplikasikan pada acara yang membutuhkan kesan lebih glamor, seperti menghadiri pesta pernikahan.

2. Soft pink

Jika kamu bertanya baju warna gold cocok dengan hijab warna apa untuk acara hang out sama teman, maka jawabannya adalah soft pink. Merah mudah dengan warna yang lebih lembut ini sangat terlihat match jika dipadukan dengan warna gold.

Selain soft pink, kamu juga bisa menggunakan warna baby pink. Keduanya hampir sama. Hanya saja untuk baby pink memiliki warna merah muda yang cenderung cerah.

3. Warna hitam

Sekilas paduan warna ini membuat warna terlihat mati. Tapi jika kamu pandai memadupadankannya, justru akan membuatnya terlihat glamor.

Pilih gamis warna gold dengan bahan satin dan hijab gold dengan bahan organza. Bahan ini selain ringan, mudah dibentuk, dan tidak panas, juga terlihat sangat mewah. Cocok dipadukan dengan gamis gold berbahan satin.

4. Warna earthy tone

Warna bumi akhir-akhir ini banyak dipilih untuk kreasi hijab, seperti warna coklat, merah maroon, biru laut, dan juga hijau tosca. Ya tidak heran jika warna-warna ini sangat cocok digunakan untuk hijab yang dipadukan dengan gamis warna gold.

Tidak hanya satu warna saja. Kamu bisa menggunakan semua warna sekaligus untuk tampilan yang lebih berkelas. Sangat pas jika ingin menggunakannya di acara semi formal maupun semi santai, seperti berkumpul bersama keluarga merayakan lebaran dan lain sebagainya.

5. Warna coklat tua

Bagi kamu yang tidak terlalu nyaman dengan warna glamor gold, bisa menyiasatinya dengan menggunakan hijab warna peredam, seperti warna coklat tua. Selain mampu menurunkan kadar glamornya, warna coklat tua juga akan pas jika kamu menggunakan hand bag warna yang sama.

Ini adalah style yang natural, artinya cocok digunakan untuk berbagai aktifitas, seperti merayakan lebaran, hang out bersama teman, dan lain sebagainya. Termasuk juga untuk acara formal seperti meeting bersama teman kantor.

6. Warna abu-abu

Meski gold terkesan mewah dan glamor, kamu bisa memberikan kesan kalem dengan penggunaan warna hijab yang tepat, yaitu warna abu-abu. Entah itu abu-abu polos maupun abu-abu motif.

Karena ini kesan kalem, kamu bisa melengkapinya dengan hand bag warna coklat atau putih. Cocok digunakan untuk acara kumpul bersama keluarga atau hanya sebatas hang out bersama teman.

7. Warna biru muda

Tidak hanya hijab warna hitam saja yang bisa memberi kesan mewah. Hijab warna biru muda yang dipadukan dengan baju warna golg pun juga bisa memberikan kesan mewah.

Banyak yang mengatakan bahwa perpaduan kedua warna ini justru akan terlihat lebih mencolok. Tapi kalau kamu pintar memilih bahan, justru panduannya akan membuatmu terlihat glamor tanpa meninggalkan kesan berlebihan.

Bagaimana? Masih bertanya baju warna gold cocok dengan hijab warna apa? Semoga beberapa pilihan di atas bisa menambah ruang inspirasimu untuk menciptakan OOTD terbaik ya.

Exit mobile version