4 Cara Membuat Patung dari Plastisin, Sederhana loh!

cara membuat patung dari plastisin | credit: babyologist.com

Plastisin merupakan suatu bahan yang mudah sekali dibentuk. Biasanya plastisin digunakan untuk mainan anak-anak. Mereka bisa berkreasi dengan bebas, termasuk membuat patung mainan. Bahkan, kegiatan bermain akan semakin asyik saat mereka tahu cara membuat patung dari plastisin yang lebih praktis dan cepat.

Sebenarnya plastisin juga sering kali digunakan untuk membentuk berbagai objek dalam proses pembelajaran anak. Ini akan membantu melatih motorik halus pada anak. Apalagi membuat plastisin hingga menjadi berbagai bentuk kerajinan juga terbilang sangat mudah. Sehingga tak heran bila anak-anak menyukai kegiatan bermain sambil belajar yang satu ini.

Cara Membuat Patung dari Plastisin yang Paling Sederhana

cara membuat patung dari plastisin
cara membuat patung dari plastisin | credit: merdeka.com

Plastisin sebenarnya hampir mirip dengan jenis clay tiruan. Alat dan bahan membuat patung dari plastisin juga mudah sekali ditemukan, seperti cetakan patung agar lebih mudah terbentuk. Sementara bila tidak ingin membeli plastisin yang siap pakai, Anda bisa membuatnya sendiri menggunakan tepung, air hangat, minyak, pewarna, dan baking soda.

Nah, bagaimana sih untuk membuat patung dari plastisin yang bisa dijadikan mainan anak-anak? Beberapa cara di bawah ini bisa Anda coba terapkan.

1. Siapkan plastisin dengan berbagai warna

Salah satu cara membuat kerajinan dari plastisin yang mudah yaitu dengan menyiapkan setiap keperluan yang akan digunakan sebelum mengajak anak bermain. Supaya patung yang dihasilkan lebih menarik, Anda juga bisa menyiapkan beberapa potong plastisin dengan warna yang berbeda-beda.

Hal tersebut bertujuan untuk menjadikan patung yang terbuat dari plastisin jadi terlihat lebih fresh dan menarik minat anak-anak yang bermain. Dengan begitu mereka juga akan lebih bersemangat untuk berkreasi.

Selain itu warna yang berbeda juga dapat digunakan untuk membedakan setiap bagian pada patung mainan yang dibuat.

2. Lunakkan plastisin dengan tangan

Cara membuat patung dari plastisin yang selanjutnya ialah dengan melunakkan plastisin menggunakan tangan, sehingga tekstur plastisin akan menjadi lebih padat. Dengan begitu plastisin akan lebih mudah dibentuk.

Anak-anak akan menyukai bagian ini karena mereka bisa mulai berkreasi untuk membentuk bagian-bagian dari patung. Namun, sebelum memulai pembentukan dan pelunakan sebaiknya Anda mengajak anak-anak untuk membersihkan tangan terlebih dahulu.

3. Buat bagian-bagian tubuh patung

Saat ingin membuat bagian-bagian tubuh patung, anak perlu memutuskan jenis patung yang diinginkan. Sebelum mengajarkannya pada mereka, Anda juga bisa mempraktikkannya sendirian di rumah dan membuat video cara membuat patung dari plastisin yang kemudian diperlihatkan pada anak saat mereka akan praktik.

Dalam hal ini untuk keperluan pembuatan patung, Anda bisa membantu anak untuk membentuk mata dengan bulatan kecil dan kepala dengan bulatan sedang. Kemudian membuat tangan dan kaki dengan memelintir plastisin hingga membentuk mirip kaki dan tangan serta berukuran agak kecil.  

Setelah itu, buatlah badan patung menyesuaikan jenis patung yang diinginkan. Misal patung hewan, patung siput, patung orang, dan lain sebagainya.

Apabila patung yang diinginkan adalah patung hewan, maka selanjutnya ialah membuat ekor dengan cara memelintir plastisin hingga berukuran cukup panjang dan kecil. Usahakan untuk bagian kaki, tangan, dan ekor mempunyai warna yang berbeda.

Baca Juga: cara mendidik anak menurut Ali bin Abi Thalib

4. Rangkai semua bagian tubuh yang telah dibuat

Selanjutnya cara membuat patung dari plastisin ialah dengan merangkai seluruh bagian tubuh yang sebelumnya telah dibuat. Anda dapat membantu anak untuk merangkai kepala dan badan, lalu pijit-pijit hingga kedua bagiannya melekat.

Kemudian satukan antara badan, tangan, dan kaki dengan cara yang sama, yaitu memijat-mijat pada bagian yang ingin ditempelkan. Setelah itu pasangkan ekornya dengan langkah yang sama. Langkah ini bisa disesuaikan dengan jenis atau model patung yang ingin dibuat. Apabila sudah selesai, patung plastisin sudah siap untuk digunakan bermain.

Beberapa cara membuat patung dari plastisin ini sangat mudah diterapkan, bukan? Anda tidak membutuhkan waktu yang lama untuk membuat satu patung plastisin, begitu pun dengan anak-anak Anda. Dengan begitu waktu bermain pun akan menjadi lebih menyenangkan dan terasa semakin seru!

Exit mobile version